Sabtu, 21 Januari 2012

Manfaat Jambu Biji


manfaat jambu biji Manfaat Jambu biji (Psidium guajava L.) sangat banyak karena jambu biji merupakan buah yang memiliki banyak kandungan gizi serta bisa digunakan untuk mengobati beberapa macam penyakit.
Jambu biji mengandung vitamin C hingga sebanyak 2x dari kandungan Vit C pada jeruk manis. Kandungan vitamin C ini paling banyak terdapat pada kulit dan daging buah terutama ketika buah akan matang. Dengan kandungan vitamin C ini, salah satu manfaat jambu biji adalah dapat meningkatkan kekebalan tubuh.

 Manfaat jambu biji ditunjang dengan adanya kandungan pektin yang merupakan serat larut air. Dengan adanya pektin, manfaat jambu biji juga dapat menurunkan kolesterol. Mengenai hal ini, pernah dilakukan penelitian oleh Singh Medical Hospital and Research Center Morrabad, India. Hasil penelitian tersebut membuktikan bahwa jambu biji mampu membantu menurunkan tekanan darah dan kadar kolesterol total.
Jambu biji juga mengandung likopen yang melimpah. Likopen ini memiliki manfaat sebagai antioksidan untuk melindungi tubuh dari penyakit kanker. Selain itu, kandungan lain pada jambu biji yang bermanfaat adalah eugenol (minyak asiri), tanin, minyak lemak, zat samak, damar, asam apfel, dan triterpinoid.

Khasiat Jambu Biji

Khasiat jambu biji yang beragam dapat kita peroleh dengan resep-resep yang tepat. Berdasarkan Dokumentasi PDII–LIPI dan Parimin S.P., manfaat jambu biji dapat digunakan untuk mengobati penyakit dengan beberapa resep penyajian sebagai berikut:
  1. Jambu Biji untuk memperkuat jantung, antikanker, dan memperlancar sistem pencernaan. Anda dapat membuat jus dari bahan jambu biji, apel, dan melon. Campur ketiga buah tersebut dan beri madu murni sekitar 100 cc. Kemudian blender hingga halus dan minum setiap pagi dan sore.
  2. Jambu Biji untuk mengobati Maag. Sediakan sekitar 8 helai daun jambu biji. Cuci hingga bersih dan rebus menggunakan air sebanyak 1,5 liter. Minum air rebusan ini 3x sehari.
  3. Jambu Biji untuk mengobati Disentri. Sediakan akar dan daun jambu biji secukupnya. Potong kecil-kecil, cuci hingga bersih, dan rebus hingga mendidih. Minum air rebusan ini secara rutin hingga tidak ada keluhan.

Sejuta Manfaat Daun Sirih dalam Selembarnya


manfaat daun sirih untuk kesehatan sangat banyak 










Manfaat daun sirih yang sangat banyak dan beragam membuat tanaman ini dikenal sebagai tanaman dengan seribu khasiat. Sirih (Piper betle L./Chavica aurculata Miq) adalah tanaman yang sangat populer dan asli dari Indonesia. Jenis sirih ada beberapa macam, yaitu: Sirih Jawa, Sirih Cengkeh, Sirih Belanda, Sirih Hitam, dan Sirih Kuning.
Sesuai dengan manfaat daun sirih yang beragam, kandungan zat dari sirih juga sangat banyak. Beberapa kandungan tersebut antara lain: minyak atsiri, fenil propana, estragol, kavicol, hidroksikavicol, kavibetol, caryophyllene, allylpyrokatekol, cyneole, cadinene, tanin, diastase, pati, terpennena, seskuiterpena, dan gula.



Masyarakat Indonesia dahulu seting mengunyah sirih denan gambir, kapur, dan pinang karena salah satu manfaat daun sirih adalah dapat menjaga kesehatan gigi. Namun seiring berkembangnya zaman, kini sirih sudah diolah menjadi berbagai macam produk untuk memudahkan konsumen dalam mengonsumsinya.

Manfaat daun sirih untuk kesehatan

Selain untuk menjaga kesehatan gigi, manfaat daun sirih untuk kesehatan masih banyak lho!
Beberapa manfaat daun sirih untuk kesehatan dapat kita peroleh dengan resep-resep sebagai berikut:
Daun Sirih untuk menghilangkan bau mulut dan mencegah kerusakan gigi. Sediakan 1 lembar daun sirih, cuci bersih, lalu kunyah selama beberapa menit. Lakukan resep ini selama 2-3 kali sehari. Jika Anda tidak tahan dengan aroma saat mengunyah sirih, Anda dapat menggunakan air rebusan daun sirih untuk berkumur setiap selesai makan.
Daun Sirih untuk Obat batuk. Untuk mendapatkan manfaat daun sirih ini, Anda perlu menyediakan 5 lembar daun sirih, 11 biji cengkeh, 11 biji kemukus, dan 11 biji kapulaga, serta kayu manis seukuran jari tangan. Cuci semua bahan tersebut dan rebus kedalam 2 gelas air. Tunggu hingga air yang tersisa tinggal 1,5 gelas. Saring airnya dan minum 3 kali sehari.
Daun Sirih untuk mengobati Keputihan. Manfaat daun sirih untuk mencegah atau mengobati penyakit keputihan telah banyak dikenal oleh masyarakat luas. Anda dapat membuatnya dengan merebus beberapa lembar daun sirih, cuci bersih, rebus dan gunakan airnya untuk cebok. Selanjutnya buat resep untuk diminum dengan menyediakan beberapa lembar daun sirih, kunyit, sambiloto/tapak liman, dan kumis kucing. Rebus semua bahan tersebut, saring airnya, lalu minum setiap hari hingga keputihan yang Anda derita sembuh.

Manfaat Daun Salam – Tak Hanya Sebagai Bumbu Dapur


manfaat daun salam selain untuk bumbu dapur 












Manfaat daun salam yang selama ini banyak kita kenal adalah sebagai pelengkap bumbu untuk penyedap dalam masakan. Namun, apakah Anda sudah mengetahui tentang manfaat daun salam yang dapat digunakan untuk obat? Ya, daun dari tumbuhan dengan nama latin Syzygium polyanthum ini memang dapat digunakan untuk membuat obat alami dan menyembuhkan berbagai macam penyakit.
Secara umum, karakteristik tumbuhan ini adalah memiliki pohon dengan tinggi yang dapat mencapai hingga 25 meter, berdaun rimbun, dan memiliki akar tunggang. Daun salam memiliki helaian dengan bentuk lonjong hingga elips dengan ujung yang meruncing. Selain manfaat daun salam yang kebanyakan digunakan sebagai bumbu dapur, kulit dari pohonnya dapat dimanfaatkan untuk anyaman bambu dan bahan pewarna jala.



Manfaat daun salam untuk obat alami antara lain dapat mengobati penyakit diabetes, kencing manis, maag (gastritis), tekanan darah tinggi (hipertensi), asam urat, hingga menurunkan kolesterol dalam tubuh, dll.
Beberapa manfaat daun salam untuk mengobati penyakit secara alami dapat kita peroleh dengan resep sebagai berikut:

  • Daun salam sebagai obat sakit Diare. Sediakan 15 lembar daun salam lalu cuci hingga bersih. Rebus dengan 2 gelas air hingga mendidih, lalu tambahkan sedikit garam dan biarkan hingga dingin. Saring airnya dan minum.
  • Daun salam untuk mengobati Kencing Manis / Diabetes Mellitus. Siapkan sekitar 7-15 lembar daun salam yang masih segar. Rebus dengan 3 gelas air hingga mendidih dan tunggu hingga air yang tersisa tinggal 1 gelas. Peras dan saring airnya, lalu minum 2x sehari tiap sebelum makan.
  • Daun salam untuk obat sakit Asam Urat. Manfaat daun salam ini dapat Anda peroleh dengan menyediakan sekitar 10 lembar daun salam yang masih segar, lalu cuci hingga bersih, kemudian rebus menggunakan 4 gelas air dan tunggu hingga mendidih dan air yang tersisa tinggal 2 gelas. Saring airnya dan minum.
  • Daun salam sebagai obat Sakit maag (gastritis). Siapkan sekitar 15-20 lembar daun salam yang masih segar, kemudian cuci hingga bersih dan rebus menggunakan 0,5 liter air hingga mendidih selama 15 menit. Setelah mendidih, beri gula enau secukupnya. Tunggu hingga agak dingin dan minum airnya. Anda dapat meminum ramuan ini setiap hari hingga maag Anda sembuh.
Manfaat daun salam tersebut bermacam-macam dikarenakan pada daun yang memiliki rasa kelat ini mengandung beberapa kandungan flavonoid, tanin, dan minyak asiri (sitral, eugenol).

Manfaat Temulawak


manfaat temulawak dapat anda dapatkan dengan mengkonsumsinya 







Tahukan Anda Tentang Temulawak?

Temulawak dapat memiliki tinggi hingga 2 meter dan memiliki bunga dengan warna kuning. Manfaat temulawak selama ini digunakan penduduk Indonesia sebagai minuman serta bahan obat tradisional.
Manfaat temulawak antara lain dapat mengatasi serta mencegah berbagai penyakit seperti: penyakit hepatitis, liver, produksi cairan empedu, radang empedu, radang lambung, melancarkan pencernaan, hingga penyakit gangguan ginjal.

Beberapa Manfaat Temulawak.

Selain itu, berdasarkan penelitian, manfaat temulawak kini diketahui juga dapat mengatasi penyakit anemia, menurunkan kolesterol, melancarkan peredaran darah, mengatasi gumpalan darah, mengobati demam, malaria, penyakit campak, mengatasi pegal linu, sakit pinggang, reumatik, mengobati keputihan, ambeien, sembelit, batuk, asma, radang tenggorokan, hingga radang saluran pernapasan, mengobati eksim, jerawat, radang empedu, serta mengingkatkan stamina, dll.

Beberapa Cara Mendapatkan Manfaat Dari Temulawak.

Berbagai manfaat temulawak diatas dapat Anda peroleh dengan mengonsumsi temulawak yang diolah menggunakan beberapa resep berikut:
  1. Mengobati penyakit liver: Sediakan 25 gram temulawak serta 30 gram daun serut/mirten. Kemudian campur dengan air sekitar 600 cc, lalu rebus hingga air yang tersisa tinggal 300 cc. Setelah itu saring airnya dan minum dalam keadaan hangat.
  2. Untuk mengobati penyakit radang kandung empedu: Sediakan temulawak sekitar 30 gram, iris kecil-kecil, lalu masukkan ke dalam 500 cc air dan rebus hingga air yang tersisa tinggal 200 cc. saring dan minum air rebusan temulawak tersebut.
  3. Mengobati sakit pegal linu, radang sendi, dan rematik: Sediakan 20 gram temulawak dan 20 gram jahe merah. Masukkan dalam 400 cc air dan rebus agak lama hingga air yang tersisa tinggal 200 cc. Minum air rebusan ini selagi masih hangat.
  4. Mengobati penyakit batu empedu: Sediakan sekitar 25 gram temulawak, 30 gram meniran, dan gula aren secukupnya. Masukkan ketiga bahan tersebut kedalam air 500 cc dan rebus hingga air yang tersisa tinggal 200 cc, kemudian saring dan minum airnya.
  5. Untuk mengatasi penyakit batuk hingga radang saluran pernapasan: Sediakan 25 gram temulawak, kemudian parut dan tambahkan air matang secukupnya. Lalu peras dan saring airnya. Beri air perasan 1 buah jeruk nipis dan madu secukupnya lalu minum.
Untuk memperoleh manfaat temulawak yang maksimal, Anda dapat meminumnya dua hingga tiga kali sehari secara teratur.

Manfaat Jeruk Nipis


manfaat-jeruk-nipis 








Jeruk nipis (Citrus aurantifolia) adalah buah yang memiliki rasa asam dan agak pahit. Manfaat jeruk nipis yang umumnya kita ketahui selama ini hanyalah untuk menghilangkan bau amis atau menjadi penyedap makanan, namun ternyata manfaat jeruk nipis ini sangat banyak dan beragam. Berdasarkan penelitian, kandungan vitamin C yang ada pada jeruk nipis melebihi kandungan vitamin C jenis jeruk lainnya.

Manfaat Jeruk Nipis untuk Wajah

Jeruk nipis berkhasiat bagi wajah Anda, beberapa manfaat jeruk nipis untuk wajah antara lain adalah sebagai berikut:
<p>Your browser does not support iframes.</p> <p>Your browser does not support iframes.</p>
  • Jeruk nipis dapat membuat kulit wajah lebih halus.
  • Jeruk nipis bisa membuat kulit wajah lebih putih secara alami.
  • Jeruk nipis dapat mempercantik kulit.
  • Jeruk nipis bermanfaat merapatkan pori – pori.
Untuk memperoleh manfaat jeruk nipis bagi wajah Anda sebagaimana yang saya sebutkan diatas, resepnya adalah sebagai berikut :
Sediakan jeruk nipis yang masih segar, lalu belah menjadi dua bagian. Laluusapkan daging jeruk nipis ke kulit wajah, hidung, dan pipi yang memiliki pori-pori besar.Usapkanpula daging jeruk nipis tersebut ke bagian wajah yang kasar dan kusam. Dengan melakukan ini secara rutin, Insya Alloh wajah Anda akan lebih halus, putih, dan memiliki pori-pori yang rapat.

Manfaat Jeruk Nipis untuk Kecantikan

Selain untuk wajah, jeruk nipis juga bermanfaat untuk kecantikan. Jeruk nipis dapat membuat kuku bersih dan cemerlang: Anda dapat menggunakan air perasan jeruk nipis untuk membersihkan dan menggosok kuku Anda yang kusam.
Apabila rambut Anda berminyak dan mudah kotor, Anda dapat mencucinya menggunakan air hangat yang dicampur dengan air perasan jeruk nipis. Manfaat jeruk nipis ini dapat membuat rambut Anda menjadi halus, lembut, dan berkilau.
Anda juga dapat menghilangkan ketombe pada rambut dengan mengusapkan air perasan jeruk nipis ke kulit kepala dan tunggu selama 20-30 menit, setelah itu ber keramaslah. Setelah Anda melakukan resep ini sebanyak 2-3 kali, Insya Allah rambut atau kulit kepala Anda akan terhindar dari ketombe.

Manfaat Jeruk Nipis untuk Jerawat

Manfaat jeruk nipis selanjutnya adalah untuk mengatasi jerawat yang tumbuh di wajah. Anda dapat menggunakan air perasan jeruk nipis dan madu sebagai masker.Air perasan jeruk nipis dapat mengurangi minyak pada wajah, sedangkan kandungan antiseptik yang terdapat pada madu dapat membunuh bakteri penyebab jerawat.